Produsen gadget asal Taiwan, Asus kembali menunjukkan geliatnya di Tanah Air.
Hal ini diwujudkan dengan menghadirkan produk terbaru di lini tablet terjangkau, hari ini, Kamis (27/8/2015).
Hal ini diwujudkan dengan menghadirkan produk terbaru di lini tablet terjangkau, hari ini, Kamis (27/8/2015).
Tablet Android yang resmi dikeluarkan Asus di Indonesia ialah Zenpad C Z170CG dan ZenPad Z370. Dua tablet tersebut diperkuat dengan prosesor Intel Sofia (Atom X3-C3230RK).
"Peluncuran Asus Zenpad dengan Intel Atom X3 merupakan bukti dari komitmen kerjasama Intel dan Asus, agar selalu menyediakan dan melakukan inovasi produk komputasi," ujar Ajay Mathur MNC Sales Director Intel Southeast Asia di Jakarta.
Sekedar diketahui, prosesor terbaru Intel Sofia merupakan platform komunikasi terintegrasi pertama berbasis System on Chip (SoC), yang memungkinkan integrasi berbagai komponen ke dalam satu chip.
Selain itu dua tablet Asus terbaru diperkuat prosesor quad-core 64-bit. Di samping itu dua tablet Asus terjangkau ini sudah menjalankan sistem operasi (OS) Android 5.0 Lollipop, serta ZenUi.
Sumber :
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.